SCENATION di Deklarasikan, ini Visi dan Tujuan Besarnya

MahesaMediaCenter, Jakarta – Sejumlah film maker dari belahan nusantara mendeklarasikan asosiasi penulis alumni SCENE dengan nama SCENATION pada 26/7/2022 di Sari Pan Pacific di Jakarta.

Sekretaris SCENATION Lita Mayasari mengucapkan rasa syukurnya, karena kerja keras 17 orang deklarator yang juga alumni SCENE dari berbagai kota pelaksanaan antara lain Yogjakarta, Bali, Medan, Surabaya, Bandung, Padang, Makassar, Bogor, Semarang, Jambi, Aceh, dan Banjarmasin akhirnya menuai hasil nyata setelah SCENENATION sukses dideklarasikan di Jakarta, ujarnya kepada media lewat pesan tertulis pada Rabu 27/7/2022.

Perempuan yang akrab disapa Lita itu menjelaskan, bahwa tujuan dibentuknya SCENATION adalah sebagai wadah alumni program SCENE Masterclass pengembangan skenario film dari tahun 2020 hingga 2022 untuk berpartisipasi dalam kemajuan industri film nasional.

Perempuan asal Kediri Jawa Timur itu menjelaskan, bahwa visi SCENATION adalah Menjadi asosiasi yang independen dan inklusif dalam peningkatan kualitas penulis skenario film di Indonesia.

Kemudian untuk merealisasikan visi tersebut, Lita merinci misi besar dan terukur dari SCENATION diantaranya adalah :
1. Meningkatkan kualitas sumber daya alumni SCENE dan individu-individu yang mempunyai portofolio di bidang penulisan skenario
2. Memperkuat advokasi bidang profesi alumni Scene
3. Mendorong kolaborasi dan pengembangan jejaring lintas profesi di bidang film

Selain tiga misi besar tersebut, SCENATION juga telah merelease program-program kerja yang akan segera direalisasikan diantaranya yang pertama adalah meningkatkan kualitas sumber daya alumni SCENE dan individu – individu yang mempunyai portofolio di bidang penulisan skenario film.

“SCENATION akan mengarsipkan, memproteksi, dan mengupayakan komersialisasi karya alumni SCENE. Kemudian kita juga akan Melaksanakan kegiatan pelatihan/workshop/ToT secara berjenjang dengan orientasi sertifikasi profesi,” papar Lita.

Kedua, SCENENATION akan memperkuat advokasi bidang profesi alumni Scene.
“Dalam hal ini, kita akan memfasilitasi advokasi terhadap profesi penulis skenario film, perlindungan karya original para alumni,” papar Lita menambahkan.

Ketiga, mendorong kolaborasi dan pengembangan jejaring lintas profesi di bidang film berbasis kearifan lokal nusantara, tutupnya.

Sebelumnya, acara deklarasi SCENATION dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Showcase Scene 2022 yang dilaksanakan oleh kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif republik Indonesia (KEMENPAREKRAF-RI) pada selasa, 26/7/2022 di salah satu hotel di Jakarta.

Tampak hadir perwakilan pengurus sekaligus deklarator SCENATION diantaranya, Lita Mayasari, Danan Wahyu Sumirat, Reza Fahlevi, Dede Hartini, Wulan Sari, Pram, dan Irwan Syamsir. Mereka tampak kompak mempresentasikan visi, misi dan tujuan SCENENATION dihadapan para tamu undangan yang terdiri dari perwakilan KEMENPAREKRAF, BPI, Film Maker tanah air, dan industri perfilman tanah air. (Thoy)

Related posts