Bupati Pesisir Barat Menghadiri Sekaligus Di Lantik Sebagai Dewan Pembina IKA UNPAS Periode 2022-2027

MahesaMediaCenter, Bandung – Kadis Kominfotik dan Persandian Pesisir Barat Suryadi.,S.IP.,MM menginfokan bahwa Bupati Pesisir Barat Dr.Drs. Agus Istiqlal,SH.,M.H menghadir sekaligus dilantik sebagai dewan pembina IKA UNPAS periode 2022-2027. Rabu (12/10/2022).

Acara pelantikan di hadiri juga oleh Kadis Kesehatan Pesisir Barat Tedi Zadmiko, SKM.,S.H.,MM, Wakil Gubernur Banten Andika Hazarumy,S.Sos, M.AP. ketua Tp PKK Provinsi Jawa Barat Dr.Atalia Praratya,S.IP. M.Ikon, Alumni Universitas Pasundan.

Dalam sambutan ketua IKA UNPAS Prof.Dr.Ir Eddy Jusuf Sp.M.Si.M.Kom.IPU berterima kasih kepada tamu undangan yang telah hadir dalam pelantikan pengurusan IKA UNPAS khususnya Bupati Pesisir Barat yg telah menyempatkan waktunya untuk menghadiri acara pelantikan IKA UNPAS.

Selanjutnya, Ketua IKA UNPAS berharap silaturahmi antar alumni bisa saling terjaga karena sifat dari IKA UNPAS adalah kekeluargaan, semoga kedepan ika unpas lebih mengekfektifkan lagi kegiatan atau agenda yang akan di lakukan IKA UNPAS,sehingga IKA UNPAS bukan sekedar acara pertemuan melainkan memberikan manfaat kepada para anggotanya.(*)

Related posts