MahesaMediaCenter, Agam – Nagari Kubang Putih saat ini menjadi jalur alternatif bagi masyarakat dalam melakukan berbagi aktifitas, apalagi semenjak selesainya pembangunan jembatan Ngarai Rakik di Jorong Balai Bagamba, Nagari Kubang Putih, Kecamatan Bahuhampu, Kabupaten Agam.
Namun saat ini dalam pantauan Jurnalis Media Suara Mabes, tepatnya disamping gerbang sebelah kanan TK Islam Waladun Shaleh nampak dengan jelas bahu jalan amblas yang bisa membahayakan kepada masyarakat yang melintas di jalan tersebut.
Bahu jalan yang amblas tersebut sudah berada dipinggir jalan raya , mengakibatkan lubang kurang lebih satu meter dan tampak sebagai penanda di letakkan ban bekas dua buah.
Pantauan ketika Media Suara Mabes melakukan investigasi kelokasi bahu jalan amblas tersebut nampak ada pemasangan batu balonjong yang difungsikan sebagai penahan jalan utama. Ketika jurnalis menananyakan kesalahan satu warga yang sempat melintas dekat bahu jalan yang amlas tersebut , ” sudah berapa lama pemasangan kawat batu balonjong tersebut “, sekira – kira setahun yang lampau dan memang sebelumnya bahu jalan yang amblas lebih besar daripada saat ini, makanya dipasang kawat batu balonjong “, ulasan warga tersebut .
Aliran air dari arah atas menuju TK Islam Waladun Shaleh juga menjadi salah satu faktor yang membuat bahu jalan ini amlas yang bisa berakibat fatal kedepanya apalagi dengan padat kendaraan yang melintasi jalan tersebut.
( FaRiYo _ MSM Agam )