MahesaMediaCenter (MSM Network), Kab. Bandung – Ketua harian tim pemenangan gabungan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan, Tedi Surahman menegaskan bahwa isu adanya kader PKS di 6 kecamatan yang membelot ke paslon lain adalah tidak benar.
Menurutnya, isu kepindahan dukungan ke Paslon nomor 2 merupakan informasi yang tidak benar mengingat PKS masih solid dalam mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung nomor 1 Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan di Pilkada Kabupaten Bandung.
Tedi menilai, publik sudah sangat cerdas menilai mana berita yang didesain dan mana berita yang sebenarnya dengan situasi di lapangan.
“Masyarakat juga bisa menilai, mana berita atau berita yang by design dengan informasi yang memang aktivitas yang natural,” kata Tedi, Sabtu (23/11/2024).
Untuk memastikannya, Tedi bahkan mengajak untuk langsung bersama-sama memeriksa, baik dari sisi personal maupun kartu tanda anggota.
“Karena kita punya indikator yang disebut kader PKS itu seperti apa,” ungkap politisi senior PKS itu.
Tedi bahkan membandingkan dengan berita tentang kader PDIP yang loncat pagar mendukung pasangan Alus Pisan. Menurutnya, kepindahan kader PDIP ke Paslon nomor urut 1 merupakan sebuah kebenaran yang tidak bisa terelakan.
Banyak kalangan menilai, informasi yang menyebutkan kader PKS “nyebrang” itu, tidak akan mempengaruhi kekompakan keluarga besar PKS. Sebab, selama ini PKS dikenal luas memiliki kader yang militan dan tidak mudah goyah oleh tekanan, apalagi informasi yang belum divalidasi kebenarannya.
“Jadi kami bisa pastikan, kader PKS sangat solid mendukung dan berjuang bersama untuk memenangkan pasangan Alus Pisan, Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan,” tandas Tedi Surahman.
“Itu nyata, kegiatannya ada, agendanya jelas, elit PDIP nya hadir langsung dan dihadiri serta dilihat langsung oleh publik.
Jadi masyarakat sudah tahu mana yang rekayasa dan mana yang by design,” terangnya.
Penjelasan Tedi Surahman itu, merujuk pada pindah haluannya elit PDIP salah satunya Luthfi Haffiyan yang terang-terangan mendukung pasangan Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan.
*fir msm