Mantan Ketua Partai PDI Perjuangan Kota Sabang, Pertanyakan Kemana Dana Perawatan dan Pemeliharaan Gedung SKB

banner 468x60

MediaSuaraMabes, Sabang – Gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di jalan Maimun Saleh, Lingkungan Mulia, Gampong Cot Bau, Kecamatan Suka Jaya Sabang yang tunduk di bawah dinas pendidikan jadi sorotan tajam pemerhati pendidikan, plapon bolong bolong, pagar kotor tidak di cat, keramik lantai terkupas kupas, pintu ruang copot dipalang kayu di duga seperti bangunan tak bertuan, ucapnya kepada Media Suara Mabes Sabtu (5/4/2025).

Bukan hanya dilontarkan sorotan tajam, juga dipertanyakan kemana dan berapa besar nilai nya anggaran perawatan dan pemeliharaan gedung SKB pertahun yang diprogramkan dinas pendidikan katanya.

Menurutnya. Dinas pendidikan kota Sabang setiap tahun mendapatkan anggaran terbesar  20 persen dari jumlah APBK Sabang, yang sudah di sahkan oleh Badan Anggaran (Bangar) Dewan, bila di bandingkan dengan Dinas dinas yang lain, anggaran nya di bawah dinas pendidikan.

Kekecewaannya, kerusakan plapon bolong bolong, dinding jorok tidak dicet, pintu copot dipalang dengan kayu, kenapa tidak diperbaiki, kemana anggaran perawatan dan pemeliharaan gedung, ada atau tidaknya, itu yang tahu kepala SKB dan Dinas pendidikan ungkapnya.

Sebenarnya kerusakan gedung SKB tersebut perlu diperhatikan secara serius oleh pemerintah daerah, dinas pendidikan dan para wakil wakil rakyat kita yang duduk di bangku DPRK Sabang, karena gedung SKB, sangat penting dan besar manfaatnya bagi anak anak kita di masa depan yang lebih baik, termasuk pemerintah daerah juga Dinas pendidikan.

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *