DPC LAN Bersama BNNK Bengkayang Giat Penyuluhan Dikalangan Generasi Muda Di SMKN 1 Sungai Raya Kepulauan

banner 468x60

MahesaMediaCenter, Bengkayang (Kalbar) –  Dalam rangka melakukan penyuluhan P4GN (pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika) DPC LAN (Lembaga Anti Narkotika) kabupaten Bengkayang bersama BNN Bengkayang dengan tema mewujudkan generasi muda Indonesia yang terpelaja, berprestasi dan berkarakter tanpa Narkoba bertempat di aula SMKN 1 Sungai Raya Kepulauan Kabupaten Bengkayang Provinsi Kalimantan Barat pada Rabu (27/7/2022)

Dalam giat tersebut hadir, Kepala BNNK Bengkayang, Kapolsek Sungai Raya Kepulauan Romi Maryadi,S,sos, Camat Sungai Raya Kepulauan bersama ketua TP PKK Sungai Raya Kepulauan, Danramil Sungai Duri, Kades Sungai Raya Darmadi,SH, Camat Sungai Raya yang mewakili, camat Capkala yang mewakili, tujuh SMA, SMKN dan MA di tiga kecamatan, Hermanto kaperwil LAN Singbebas Kalimantan Barat, Ketua DPC LAN Kabupaten Bengkayang beserta anggotanya, Duta LAN Kabupaten Bengkayang dan kepala sekolah SMKN 1 Sungai Raya Kepulauan.

Ada yang menarik dari kegiatan tersebut Anggota Dewan DPRD dapil III Kabupaten Bengkayang yang di undang satupun tidak ada yang hadir.

Dalam sambutannya Kapolsek Sungai Raya Kepulauan mengatakan saya hadir disini atas nama kepolisian tidak henti-hentinya mengatakan hindari Narkoba jauhi Narkoba apalagi adek-adek sekalian generasi penerus bangsa, kalau ada adek-adek sekalian yang melihat laporkan kan kekita,singkatnya

Kepala BNN Kabupaten Bengkayang selaku pengisi Materi ini diikuti oleh 70 orang peserta siswa siswi salah satu penyebab meningkatnya penyalahgunaan narkoba di lingkungan pelajar antara lain kurangnya komunikasi informasi dan edukasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, psikotropika dan zat adiktif lainnya.

BNNK Bengkayang berkomitmen untuk selalu memberikan informasi terkait dengan bahaya narkoba, bagaimana cara menghindari dari bahaya penyalahgunaan narkoba dan pencegahannya.

Salah satu peserta Rahman perwkilan dari sekolah MA Nurul ummah Sungai Duri mengatakan banyak hal-hal positif yang bisa saya petik dari mengikuti kegiatan ini bahwa memang narkotika itu memang tidak baik khususnya generasi muda lewat kegiatan ini juga Narkoba itu tidak baik,ucapnya.

Senada dengan hal yang sama Gustina perwakilan dari SMAN 1 Sungai Raya kepulauan mengatakan tentunya dalam kegiatan ini menambah ilmu dan lebih paham tentang bahayanya Narkoba itu tidak baik buat diri kita sendiri dan juga orang lain, pungkasnya.

Murazul Kahfi,S.Pd salah satu guru yang mengajar di SMKN 1 Sungai Raya Kepulauan mengatakan Alhamdulillah kami sangat berterima kasih kepada DPC LAN (Lembaga Anti Narkotika) Kabupaten Bengkayang bersama BNNK Bengkayang telah mengadakan kegiatan ini di sekolah kami dalam memperingati HANI (hari anti narkoba internasional).

“Dalam kegiatan ini banyak nilai positif yang kita petik karena apa dengan adanya kegiatan ini anak-anak khusus nya anak-anak remaja mereka jadi tahu dampaknya dari bahayanya menggunakan Narkoba supaya menjauhi hal-hal yang berbau Narkoba,”ucapnya.

(Tim Jurnalis) “Hjk

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *